RIP Marco Simoncelli

Dunia balap khususnya MOTOGP kembali berduka. Ajang Motogp sekali lagi kehilangan seorang pembalap bertalenta. Marco di paddoc area termasuk pembalap yang cukup ramah dan baik, dia mau menerima siapa saja yang meminta untuk berfoto bersama dia.

Marco Simoncelli
 Kronologis yg saya kutip dari gila motor.com sebagai berikut.

Memasuki tikungan ke 11 saat pertarungan sengit antara Marco Simoncelli dan Alvaro Bautista, terlihat pebalap Honda Gresini tak bisa mengembalikan posisi motornya karena terlalu merebah ke kanan saat menikung. Akibat kondisi itu, Marco Simoncelli tak mampu mengendalikan motornya sehingga dia terdorong ke kanan lintasan dan memotong jalur Edwards.
Naas, Colin Edwars yang sedang berduel dengan Valentino Rossi tak bisa menghindari Marco. Dan peristiwa mengerikan itu pun terjadi.
Motor tunggangan Edwards yang melaju kencang di belakang Simocelli menabraknya dari belakang hingga helm Marco pun pecah dan terlepas dari kepala. Akibat benturan keras itu, Super Sic langsung tak sadarkan diri hingga terseret di aspal dalam kondisi terlungkup.
Edwards yang tak bisa menghindari posisi Marco pun mengalami luka yang cukup serius. Dia terpental dari motornya hingga dikabarkan mengalami gegar otak ringan dan cidera bahu.
Valentino Rossi yang berada di belakang Edwards pun tak mampu menghindari benturan motor Edrawds. Beruntung Rossi masih bisa mengendalikan motornya hingga keluar lintasan. Dan saat itulah, Marshal mengibarkan bendera merah tanda balapan harus dihentikan.

Maaf videonya tidak dapat saya tapilkan karena youtube tidak mengijinkannya..
"This video is no longer available due to a copyright claim by Dorna Sports"

Komentar

Postingan Populer