Tren Lampu Sein Di Tangki Yamaha Byson

Yamaha Byson sudah terlahir dengan kostum bertabur cover plastik. Seperti bagian tangki bahan bakar serta knalpotnya, yang terkesan lebih berotot lantaran berkedok panel penutup berbahan poly­propelene (PP).

Namun begitu, semua panel body bawaan Byson justru bisa dijadikan media berkreasi demi mempercantik tunggangan. Seperti dilakoni Teguh Riandi, pemilik kios Baikerboi di Jl. Raya Percetakan Negara, Gg. Bacang No.265, Jakpus.
Teguh cukup jeli melihat aspek modifikasi dari sisi kosmetik namun tetap fungsional. Ia memodifikasi tampilan haluan Byson miliknya, dengan memanfaatkan space yang cukup besar pada panel cover tangki motor berkapasitas 150 cc ini.

“Ruang di dalamnya cukup besar, makanya saya mencoba pasang lampu sein di cover tangkinya,” kata Teguh. Juragan kios Baikerboi ini memanfaatkan desain mika lampu sein bawaan Honda CS1. Modelnya memanjang dan punya lekukan sesuai dengan kontur pada cover tangki Byson.

Saat ini sudah banyak pemakai Yamaha Byson aplikasi sein dicover tangki. Selain tampilan jadi terlihat lebih gaya, unsur safety pun turut terdongkrak. Pasalnya lampu sein ini terlihat dari depan dan samping, jadi lebih terbaca oleh pengendara lain saat ingin berbelok arah.

Tak perlu khawatir cover tangki orisinil Byson bakal dicoak untuk instalasi lampu sein Honda CS1. Pasalnya Teguh sudah membuat panel berbahan fiber berikut sein orisinil Honda CS1, sebagai pengganti cover tangki standarnya. “Warna cover disesuaikan warna asli Yamaha Byson,” ungkap pria yang menjual cover tangki sein berbahan fiber ini seharga Rp 650 ribu ini.


Enggak cuma dengan aplikasi lampu sein seperti halnya milik Teguh Riandi, untuk paket hematnya anda bisa tiru apa yang dilakukan Ezra Sihombing. Mahasiswa jurusan ilmu ekonomi ini justru aplikasi sein aftermarket untuk Kawasaki Ninja 250R.

Cukup bermodal Rp 100 ribuan sudah bisa menebus sein aftermarket. “Selain itu lebih hemat arus listrik karena model LED,” ungkap remaja berbadan tambun tersebut. Soal desain, lampu aftermarket punya bentuk seperti segitiga, dan penempatannya bisa di sudut cover tangki.

Cara pengaplikasiannya pun cukup mudah, tapi harus rela membuat lubang untuk dudukannya. “Bikin tiga lubang untuk pasang sekrupnya,”kata Ezra. Cukup bermodalkan solder atau bor, lampu sudah bisa terpasang. Aman dan gaya deh.
Jika merasa kurang puas dengan tampilan mika sein yang umumnya bening ini, bisa ditambah aksen khusus buat pemanis sekaligus pembuat ciri khas Byson Anda.

Teknik smoke pada mika lampu sein bisa diterapkan, untuk menciptakan aksen tambahan pada mika lampu sein tadi. Seperti ditawarkan Tomy Gunawan dari Tomi Airbrush, yang sudah lama menerapkan teknik smoke pada mika lampu motor.

"Konsumen bisa memilih warna apa yang disuka, tapi sebaiknya tidak tabrakan dengan cahaya bohlam kuningnya," saran Tomy.

SUMBER

Komentar

Unknown mengatakan…
Mau pesan cover tangki byson kaya gitu bisa gak bos.. ..????

Postingan Populer